Pekanbaru, 28 Agustus 2024
Dengan Tema bertajuk “Membentuk Mahasiswa yang Berpikir Kritis, Bertindak Positif, dan Berkarya untuk Bangsa” Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial (FEIS) sukses menggelar acara Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan (PBAK) pada hari ini, yang berlangsung dengan penuh semangat dan antusiasme. Acara yang dimulai pukul 07.30 hingga 16.00 ini dihadiri oleh mahasiswa baru, dosen, serta jajaran pimpinan fakultas.
Kegiatan dibuka dengan kata sambutan dari Dekan FEIS yang mengajak seluruh mahasiswa untuk menjalani perkuliahan dengan tekun dan bersemangat. Dekan juga menekankan pentingnya peran mahasiswa dalam menjaga nama baik almamater dan berkontribusi aktif dalam kegiatan akademik maupun non-akademik.
Selanjutnya, Wakil Dekan I menyampaikan pemaparan mengenai perkuliahan, memberikan gambaran umum mengenai sistem pembelajaran yang akan dihadapi oleh mahasiswa selama masa studi. Wakil Dekan II kemudian memberikan informasi terkait keuangan, serta sarana dan prasarana yang tersedia di lingkungan kampus, memastikan bahwa mahasiswa memahami fasilitas yang dapat dimanfaatkan untuk menunjang proses belajar mereka.
Wakil Dekan III juga berperan penting dalam acara ini dengan memaparkan kode etik mahasiswa, serta menjelaskan berbagai peluang kerjasama, beasiswa, dan organisasi mahasiswa yang ada di kampus. Presentasi ini diharapkan dapat membantu mahasiswa baru memahami tanggung jawab dan peluang yang tersedia untuk mereka.
Selain pemaparan dari para Wakil Dekan, Ketua dan Sekretaris Program Studi juga turut memberikan presentasi mengenai profil lulusan dari masing-masing program studi. Mereka memberikan gambaran karier yang dapat ditempuh oleh lulusan serta kompetensi yang harus dimiliki untuk sukses di dunia kerja.
Acara ini juga menampilkan presentasi dari para ketua laboratorium dan pembina study club yang ada di FEIS. Mereka memperkenalkan berbagai fasilitas dan kegiatan yang dirancang untuk mendukung pengembangan softskill, minat, dan bakat mahasiswa.
Tidak ketinggalan, pengurus organisasi mahasiswa seperti Senat Mahasiswa (SEMA), Dewan Eksekutif Mahasiswa (DEMA), dan Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) turut menyemarakkan acara dengan memperkenalkan diri dan program kerja mereka. Yel-yel antar program studi yang dipersembahkan oleh mahasiswa juga menambah semarak suasana, menciptakan kebersamaan dan kekompakan di antara mahasiswa baru.
Acara PBAK FEIS berjalan dengan tertib dan lancar, sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan. Harapannya, melalui kegiatan ini, mahasiswa baru dapat memiliki gambaran yang jelas mengenai proses perkuliahan dan mampu menyusun rencana studi dengan lebih terarah. Selain itu, diharapkan keakraban antara pimpinan fakultas, dosen, tenaga kependidikan, dan mahasiswa dapat semakin erat, menciptakan lingkungan akademik yang kondusif dan harmonis.
Adapun jumlah Mahasiswa Baru Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial UIN Sultan Syarif Kasim Riau pada tahun 2024 sebanyak 820 Mahasiswa Baru.