Pelaksanaan Kegiatan Wawancara Verifikasi UKT Mahasiswa Baru Jalur SNBP Tahun Akademik 2025/2026 Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial

Pekanbaru, 11 April 2025. Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial dengan ini menginformasikan bahwa kegiatan Wawancara Verifikasi Uang Kuliah Tunggal (UKT) bagi Mahasiswa Baru Jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) Tahun Akademik 2025/2026 telah sukses dilaksanakan.

Kegiatan ini diikuti oleh sebanyak 123 peserta dan diselenggarakan secara daring melalui platform Zoom Meeting pada tanggal 10 April 2025. Wawancara ini merupakan bagian dari proses verifikasi data dukung yang diajukan oleh calon mahasiswa baru guna memastikan penetapan UKT yang tepat dan berkeadilan sesuai dengan kondisi ekonomi masing-masing peserta.

Proses wawancara berlangsung dengan lancar dan tertib, didukung oleh tim verifikator dari Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial yang terdiri atas dosen dan tenaga kependidikan. Para peserta diwawancarai secara bergiliran sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan, dan diberikan kesempatan untuk menjelaskan dokumen yang telah mereka unggah sebelumnya dalam sistem pendaftaran.

Melalui kegiatan ini, Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial berkomitmen untuk mendukung prinsip transparansi dan keadilan dalam penetapan UKT serta memastikan bahwa seluruh mahasiswa memperoleh akses pendidikan tinggi yang inklusif.

Demikian informasi ini disampaikan. Atas perhatian dan kerja sama semua pihak yang terlibat, kami ucapkan terima kasih.

Humas FEIS
Tanggal: 11 April 2025

About meirwin win