PENANDATANGANAN MoA ANTARA FEIS UIN SUSKA DAN FISIP UNAND

Dalam rangka mengembangkan dan meningkatkan kerja sama antar kampus, Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial (FEIS) UIN SUSKA Riau melakukan penandatangan MoA (Memorandum of Ageement) antara dengan Fakultas Ilmu Politik dan Ilmu Sosial Universitas Andalas (UNAND). Kegiatan ini berlangsung di Ruang Pimpinan FEIS UIN SUSKA Riau pada hari Kamis, 1 Februari 2024. Kegiatan penandatangan ini dihadiri oleh para pimpinan masing-masing kampus. Dari pihak dari FEIS UIN SUSKA diantaranya : Dr. Mahyarni, SE, MM (Dekan), Dr. Kamaruddin, S.Sos, M.Si (WD I), Dr. Mahmuzar, M.Hum ( WD II), Dr. Julina, SE. M.Si (Wakil Dekan III), dan perwakilan program studi yang ada di lingkungan FEIS UIN SUSKA Riau. Sementara itu dari  Universitas Andalas dihadiri oleh : Dr. Azwar, M.Si (Dekan), Ashari Darmawan , S.I. Kom, M.I.Kom ( Manajer SDM, Teknologi Informasi, Perencanaan, Kerja Sama dan Alumni), dan didampingi para dosen dan tenaga pendidik dari Universitas Andalas, Padang.

Hasil Pertemuan Antara FEIS UIN SUSKA Riau dan FISIP UNAND menyepakati beberapa program yang kelak memungkinkan untuk dilaksanakan diantara kedua belah pihak diantaranya; Kerjasama dalam bidang penelitian dan pengabdian baik dosen ataupun mahasiswa, Kerjasama dalam bidang publikasi Ilmiah dan kerjasama dalam bidang kegiatan akademis lainnya seperti; seminar, workshop, diskusi ilmiah, dialog interaktif, dll.  Pada kesempatan ini juga dilakukan penandatangan Program Kerja Sama (PKS) antara Prodi Administrasi Negara FEIS UIN SUSKA Riau dan prodi Ilmu Politik FISIP UNAND.

About admin