Kewirausahaan merupakan salah satu mata kuliah yang ditempuh oleh mahasiswa Manajemen Semester 5 Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial (FEIS) di UIN Suska Riau. Di mana mahasiswa tidak hanya belajar teori di kelas saja, tetapi juga melakukan
praktek langsung sebagai bentuk pembelajaran dalam pengembangan individu mahasiswa dalam memulai suatu usaha.
Dosen Pengampu Kewirausahaan Bapak Ilham Chanra Putra, S.E., M.M. memberikan tugas kepada mahasiswa kelas Manajemen 5 E dengan membuat suatu usaha kuliner yang menuntut mahasiswa berkreasi dan berinovasi dalam mengolah suatu menu makanan dan minuman yang dibagi menjadi dua kelompok, yanki kelompok 1 “Z Five’E Kitchen” dan kelompok 2 “Lezatop” dengan total masing-masing setiap anggota adalah 19 orang. Sebelum terjun ke lapangan untuk memasarkan produk, setiap kelompok harus menampilkan proposal rencana usaha (business plan) nya terlebih dahulu yang mencakup aspek-aspek rencana usaha secara detail dengan 5 menu dengan penentuan bahan utama seperti nasi goreng, pisang, tahu, lemon dan susu, kemudian akan dikembangkan lagi menjadi versi kelompok masing-masing.
Tepat pada hari Kamis, 03 November 2022 di Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial Kelas Manajemen 5 E menjual produk dengan membuat stand di dua lokasi, kelompok 1 di area area gedung B dan kelompok 2 di area gedung A dengan total jumlah 80 pcs makanan dan minuman yang ditetapkan sesuai persetujuan masing-masing kelompok.
Kedua kelompok bersaing dalam memasarkan produknya dengan menggunakan metode penjulan pre-order dan menjual langsung di lokasi yang telah ditentukan dimulai dari jam 08.00 hingga 12.00 WIB.
Hasilnya cukup mengejutkan, usaha kuliner yang di buat berdasarkan kreativitas dan inovasi lokal Manajemen 5 E sudah ludes habis terjual tanpa sisa tepat pada pukul 10.30 WIB tidak lama sesudah pengarahan oleh Dosen Pengampu mata kuliah kewirausahaan ini. Mahasiswa sangat tertarik dengan menu sarapan yang telah disediakan, hal ini dikarenakan lokasi strategis serta waktu yang tepat dalam proses pemasaran.
Berbagai respon positif dari konsumen telah didapatkan oleh kelompok ini, terlebih dari Pak Ilham yang memberikan review sebagai konsumen dan terdapat menu andalan dari masing-masing kelompok. Review pertama dari kelompok 1 ada menu camilan gedhang kriuk dengan bahan pokok pisang, Pak Ilham mengatakan “Tapi ini favorit saya sekali rasa bubble gum, saya pecinta manis dan ini sangat-sangat membangkitkan mood saya hari ini” pembobotan nilai dimulai dari 1-10 dan menu ini mendapatkan nilai sempurna bahkan melibihi 10. Review kedua dari kelompok 2 “Saya termasuk yang suka tahu walik, walaupun kesalahan saya tu makanannya udah telat jadi kurang crispy, tapi adonannya enak nggak teralu asin dan pas, udah kayak dijual tahu yang di Ronggo, ada yang pernah makan? Enak dan ini rasanya mirip” ujar Pak Ilham dengan nilai 9.
Proses pembuatan usaha kuliner ini murni hasil kerja keras mahasiswa, antusias dan semangat dalam menciptakan menu sesuai kreasi dan inovasi telah memenuhi visi dan misi yang telah direncanakan sebelumnya. Harapannya setelah adanya praktek kewirausahaan dalam bentuk usaha kuliner ini, nantinya dapat memotivasi mahasiswa dalam memulai suatu bisnis yang bergerak dibidang kuliner ntah itu makanan atau minuman tidak hanya untuk mendapatkan keuntungan saja, menciptakan produk yang menarik dan harga terjangkau tetapi juga dapat menjadi wiraushawan yang sukses dimasa depan dengan membuka lapangan pekerjaan bagi orang lain.